Rabu, 30 April 2014

Resep Masakan Padang Cara Membuat Gulai Kuning/Pangek Ikan/Tahu

Resep masakan padang gulai kuning
Resep masakan padang gulai kuning


Resep Masakan Padang Cara Membuat Gulai Kuning/Pangek Ikan/Tahu - Hai sahabat resep masakan 86, kali ini kami kembali dengan menu resep masakan padang, yaitu bagaimana cara membuat gulai kuning / pangek ikan/ tahu yang sedap dan enak?. Berikut ini caranya :



Bahan Masakan Padang Gulai Kuning:
  • 5 ekor ikan/5 butir telur rebus/5 potong tahu/+labu siam dipotong sesui selera
  • Bawang merah 4-5 siung
  • Bawang putih 1 siung
  • Kunyit ukuran sedang 2 cm
  • Jahe 1-1 ½  cm ukuran besar
  • Lengkuas 1 ½ - 2 cm ukuran besar
  • Daun jeruk 2 lembar
  • Daun salam 1 lembar
  • Daun ruku-ruku (jika ada)
  • Serai dimemarkan 1 batang
  • Asam kandis 1 bh (kalau ada)
  • Santan kara 1 bungkus

 

Cara membuat masakan padang gulai kuning :
  • Tumis bawang putih, bawang merah, kunyit, jahe, lengkuas yang telah digiling halus.
  • Tambahkan air secukupnya dan rebus dengan api besar hingga mendidih.
  • Masukan ikan/telur dan biarkn hingga gulai mendidih dan matang.
  • Lalu masukan santan kara tanpa dicampur air. Biarkan mendidih sebentar lalu api dimatikan. 
  • Terakhir cicipi garam sesuai selera


Demikian posting kami tentang Resep Masakan Padang Cara Membuat Gulai Kuning/Pangek Ikan/Tahu, semoga bermanfaat. :)

Selasa, 29 April 2014

Resep Masakan Padang Gulai Manih

Resep Masakan Padang Gulai Manih
Resep Masakan Padang Gulai Manih

Resep Masakan Padang Gulai Manih - Hai sahabat resep masakan 86, pada hari ini kami akan berbagi cara memasak masakan padang gulai manih yang biasa juga disebut dengan gulai putih. Masakan ini mungkin terasa asing bagi masyarakat Indonesia di luar sumatra, namun bagi orang padang masakan ini sudah tidak asing lagi karena juga memiliki cita rasa yang khas yaitu lezat dan enak. Oke, langsung saja berikut ini bahan-bahan dan cara membuat resep masakan padang gulai manih :

Bahan- bahan membuat gulai manih :
  • 5 butir telur ayam/15 butir telur puyuh,direbus + Labu siam dipotong sesui selera/Daun pucuk labu (pucuak kundua )/ Jantung pisang (dipotong saat kan dimasukan agar tidak menghitam)
  • Bawang merah 4-5 siung
  • Bawang putih 1 siung
  • Jahe 1-1 ½  cm ukuran besar
  • Lengkuas 1 ½ - 2 cm ukuran besar
  • Daun jeruk 2 lembar
  • Daun salam 1 lembar
  • Serai dimemarkan 1 batang
  • Asam kandis 1 bh (kalau ada)
  • Santan kara 1 bungkus

Cara membuat gulai manih :
  • Tumis bawang putih, bawang merah, jahe, lengkuas yang telah digiling halus.
  • Tambahkan air secukupnya dan rebus dengan api besar hingga mendidih dan matang.
  • Masukan telur/daun labu/jantung pisang kecuali asam kandis yang dimasukan setelah gulai mendidih.
  • Lalu masukan santan kara tanpa dicampur air. Biarkan mendidih sebentar lalu api dimatikan. 
  • Terakhir cicipi garam sesuai selera
Nah demikian Resep masakan padang gulai manih, Selamat mencoba!

Resep Masakan Padang Gulai Toco

Resep Masakan Padang Gulai Toco
Resep Masakan Padang Gulai Toco


Resep Masakan Padang Gulai Toco - Hai sahabat resep masakan 86, jika pada postingan kami kemarin tentang Resep masakan padang membuat gulai ayam, pada kesempatan kali ini kami kembali dengan resep masakan padang gulai, namun bukan ayam, tapi toco. Nah penasaran bukan?. Langsung saja berikut cara-cara selengkapnya tentang resep masakan padang gulai toco :


Bahan Gulai Toco:

  • Buncis ½ kg/+Kacang panjang ¼ kg, diiris serong tipis
  • Cabe hijau 1 ons, diiris serong tebal
  • Bawang merah 5 siung
  • Bawang putih 1 siung
  • Jahe 1-1 ½  cm ukuran besar
  • Tocho 1 ons/ 1-2 bungkus
  • Lengkuas 1 ½ - 2 cm ukuran besar
  • Daun jeruk 2 lembar
  • Daun salam 2 lembar
  • Daun kunyit 1 lembar (kalau ada)
  • Serai dimemarkan 1 batang
  • Asam kandis 2 bh (kalau ada)
  • Santan kara 1-2 bungkus


Cara membuat Gulai Toco
:

  • Cuci buncis, kacang panjang dan cabe
  • Tumis bawang putih, bawang merah, jahe, lengkuas yang telah digiling halus.
  • Tambahkan air secukupnya dan rebus dengan api besar hingga mendidih.
  • Masukan semua bahan dan tunggu gulai mendidih dan matang.
  • Lalu masukan santan kara tanpa dicampur air. Biarkan mendidih sebentar lalu api dimatikan. 
  • Terakhir cicipi garam sesuai selera

Gampang bukan untuk membuat resep masakan gulai toco? Kalau mau cepat, bumbu gulai giling dan daun2nya bisa dibeli siap pakai di pedagang bumbu masakan padang.




Nah demikian tips resep masakan padang gulai toco dari kami, semoga bermanfaat.

Resep Masakan Padang Gulai Ayam

Resep masakan padang gulai ayam
Resep masakan padang gulai ayam
Resep masakan padang cara membuat gulai ayam - Hai sahabat resep masakan 86, kali ini kami kembali akan berbagi resep masakan padang yaitu bagaimana cara membuat gulai ayam. Tentu saja tidak harus ayam. Anda bisa mengganti ayam dengan lainnya untuk membuat gulai ini. Misalnya daging ayam bisa anda ganti dengan telur/teri/jangek/ikan dll. Langsung saja berikut ini cara membuat gulai ayam:
    

Bahan :
  • ½ ayam / ¼ daging/ 12 potong ikan/ ½ kg teri/ 10 butir telur/ dll (dipotong sesuai selera)
  • Pencampur seperti kentang/kacang merah/kacang panjang/ nangka muda
  • , dll,  ¼ - ½ kg
  • Bawang merah 5 siung
  • Bawang putih 1 siung
  • Cabe halus / giling sendiri ½ ons
  • Jahe 1-1 ½  cm ukuran besar
  • Lengkuas 1 ½ - 2 cm ukuran besar
  • Kunyit 2 cm ukuran sedang
  • Daun jeruk 3 lembar
  • Daun salam 2 lembar
  • Daun kunyit 1 lembar (kalau ada)
  • Serai dimemarkan 1 batang
  • Asam kandis 2 bh (kalau ada)
  • Santan kara (kalo pakai kelapa parut, mirip cara membuat rendang)


    Cara membuat :
  • Cuci bersih Ayam/Daging/Ikan/Teri, dll/rebus telur dan masukan dalam panci/kuali.
  • Masukan bumbu : bawang merah, bawang putih, cabe, jahe, lengkuas, kunyit yang telah digiling halus.
  • Masukan semua daun kecuali asam kandis yang dimasukan setelah gulai mendidih.
  • Tambahkan air secukupnya (jangan terlalu banyak, cukup untuk mematangkan daging atau ayam) dan rebus dengan api besar sampai matang.
  • Setelah daging matang masukan bahan pencampur, dan biarkan matang.
  • Lalu masukan santan kara tanpa dicampur air. Biarkan mendidih sebentar lalu api dimatikan. 
  • Terakhir cicipi garam sesuai selera
Gampang bukan? Kalau mau cepat selese dan tidak capek dalam membuat resep masakan padang gulai ayam ini, bumbu gulai digiling dan daun2nya bisa dibeli siap pakai di pedagang bumbu masakan padang. 

Nah demikian resep masakan padang dari kami tentang Cara membuat gulai ayam. Selamat mencoba :)

Resep Masakan Padang Ayam Goreng Serundeng

Resep Masakan Padang Ayam Serundeng
Resep Masakan Padang Ayam Serundeng
Resep Masakan Padang Ayam Serundeng - Makanan yang satu ini dijamin bakal menggoda sahabat semua, karena selain warnanya yang keemasan juga diatasnya ditaburi kelapa yang sudah dimasak yang bentuknya seperti emas pula, dan ketika dimakanpun gak bakal kalah enaknya karena kremes dari serundengnya akan menambah wangi pada ayam dan memberikan rasa yang sempurna.
Untuk sahabat yang sudah gak sabar untuk mencoba resep masakan padang Ayam Goreng Serundeng ini silahkan simak resep dibawah ini.

 Bahan:
  • Ayam ½-1 kg dipotong sesuai selera.
  • Beli lengkuas/laos giling 1 ons atau dihaluskan sendiri dengan cara digiling/diparut
  • Bawang putih 2 siung
  • Jahe 1-1 ½  cm ukuran besar
  • Asam jawa I bungkus
  • Garam secukupnya

   Cara membuat :
  • Giling halus jahe dan bawang putih.
  • Lumurkan pada ayam yang telah dicuci dan beri setengah gelas air asam jawa yang telah diremas dan dibuang bijinya dan garam secukupnya.
  • Rebus (ungkap) ayam sampai setengah matang dengan api sedang, sambil sesekali dibalik.
  • Lalu siap digoreng bersamaan dengan bumbu-bumbunya dengan api sedang sampai matang /berwarna kuning kecoklatan.

Nah sekian resep masakan padang bagaimana cara membuat ayam goreng serundeng yang enak dan gurih. Selamat mencoba!

Resep Masakan Padang Cara Membuat Sambal Hijau Padang


Resep Masakan Padang Cara Membuat Sambal Hijau Padang - Kali ini kami kembali berbagi tips masakan padang yaitu bagaimana cara membuat sambal cabai hijau padang. Hal ini karena Sambal Hijau Padang selalu dapat kita temui di setiap menu masakan padang atau restoran-restoran masakan padang, semisal tentang dendeng atau Rendang padang anda akan menemukan sambal hijau sebagai menu pelengkap masakan padang. Teknik membuat resep masakan sambal hijau padang tenyata lebih mudah dibandingkan dengan teknik membuat resep masakan padang membuat Dendeng Balado seperti pada postingan kami sebelumnya.

Resep Masakan Padang :

Bahan Sambal ijo :
  •     cabai rawit yang hijau 6 buah
  •     cabai besar yang hijau 20 buah
  •     bawang merah 12 buah
  •     tomat hijau dengan ukuran sedang sebanyak 3 buah
  •     minyak goreng secukupnya atau kurang lebih 4 sendok makan
  •     garam secukupnya
  •     Gula pasir, secukupnya
  •     Air jeruk nipis, 1/2 sendok teh


Cara Membuat Resep Masakan Padang Sambal Hijau Padang :
  •     Kukus cabai rawit, cabai hijau besar, tomat dan bawang merah
  •     Angkat kukusan diatas kemudian tumbuk kasar
  •     Siapkan minyak panas, tumis bumbu tumbuk hingga layu.
  •     Tambahkan garam, gula pasir, air jeruk nipis aduk rata.
  •     Angkat dan sajikan sebagai pelengkap masakan padang


Demikianlah resep masakan padang cara membuat sambal hijau padang, semoga bermanfaat bagi anda semua yang ingin mencoba untuk membuat sambal hijau khas padang dirumah. Atau yang ingin membuka rumah makan padang, selamat mencoba :)

Resep Masakan Padang Dendeng Balado

Resep Masakan Padang Dendeng Balado
Resep Masakan Padang Dendeng Balado

Resep Masakan Padang Cara Membuat Dendeng Balado - Indonesia merupakan negara yang kaya akan budaya dan kulinernya, maka tidak heran jika negara Indonesia banyak dikenal memiliki makanan yang khas di setiap provinsi. Disetiap daerah memiliki ciri khas masakan tersendiri, resepnya pun satu sama lain mempunyai perbedaan. Seperti halnya Resep Masakan Padang Dendeng Balado, resep masakan dari daerah Padang ini memiliki ciri khas masakan yang unik dengan citarasa balado yang nikmat.
Jika anda ingin mencoba bagaimana cara pembuatan Dendeng Balado Khas Masakan Padang, Silahkan ikuti Resepnya berikut ini.
Bahan:
  • Beli daging dengan potongan dendeng ¼- ½  kg, atau dipotong sendiri sesuai selera.
  • Cabe ½ - 1 ons 
  • Bawang putih 1 siung
  • Bawang merah 3-5 siung
  • Jahe 1-1 ½  cm ukuran besar
  • Asam sedikit/secukupnya
  • Garam secukupnya

Cara membuat dendeng :
  • Giling halus jahe dan bawang putih.
  • Lumurkan pada daging yang telah dicuci dan beri sedikit air, garam dan asam.
  • Rebus (ungkap) daging sampai airnya kering dengan api sedang, sambil sesekali dibalik.
  • Setelah kering, angkat daging satu persatu lalu dipipihkan (ditokok2 dengan batu lado secara perlahan dan merata) lalu siap digoreng.
  • Goreng dendeng dengan api sedang sampai kering / berwarna kecoklatan.

Cara membuat cabe :
  • Giling cabe bersamaan dengan bawang merah dan garam, ukuran kasar/halusnya sesuai selera. (biji cabe boleh dibuang sedikit)
  • Terakhir boleh ditambahkan tomat atau asam secukupnya.
  • Goreng dari minyak bekas menggoreng dendeng dengan api sedang/kecil, goreng hingga aromanya enak dicium (tidak nyengat).
  • Setelah cabe agak dingin baru campurkan pada dendeng, atau cukup ditabur diatas dendeng.
  • Dan dendeng balado siap dinikmati.

Demikian Resep masakan padang bagaimana cara membuat dendeng balado yang pedas, gurih, dan enak. Semoga bermanfaat.

Resep Makanan Cara Membuat Pangsit Goreng

Resep Masakan Cara Membuat Pangsit Goreng - Hai sahabat resep masakan, pagi ini kami akan berbagi tips membuat sebuah makanan yang biasa digunakan sebagai camilan atau bisa buat juga sebagai tambahan lauk ketika memasak sayur. Langsung saja berikut ini kami berikan tips resep makanan cara membuat pangsit goreng :
Resep Makanan Cara Membuat Pangsit Goreng
Resep Makanan Cara Membuat Pangsit Goreng

Resep Makanan Cara Membuat Pangsit Goreng
Bahan :
  • 200 gr ayam giling
  • 30 buah kulit pangsit
  • 1/2 butir telur ayam
  • 1 batang daun bawang, iris tipis
  • Minyak untuk menggoreng
Bumbu :
  • 1 sdm saus sambal
  • 1 sdt minyak wijen
  • 30 gr saus tiram
  • Merica secukupnya
Cara Membuat :
  • Campur ayam gilin dengan telur, daun bawang, sambal, minyak wijen, saus tiram dan merica
  • Aduk hingga rata
  • Bungkus adonan tersebut dengan kulit pangsit hingga habis
  • Goreng pangsit dalam minyak dengan api kecil hingga agak kecoklatan
  • Angkat dan sajikan
Demikian resep makanan dari kami, semoga bermanfaat :)